Jangan pergi ke Tahura Mandiangin

Tahura (Taman Hutan Raya) Mandiangin yang terletak di Kabupaten Banjar merupakan salah satu tempat wisata yang ada di Kalimantan Selatan, tempat ini tergolong komplit karena terdapat air terjun, pegunungan yang berbaris yang membuat nuansa lebih tenang dan ada kolam belanda yang kita bisa berenang di sana. Setelah sudah cukup puas dengan keindahan pegunungan dan menyegarkan pikiran maka bisa menyegarkan badan di kolam belanda dan air terjun.

Dari kota Banjarmasin menuju Tahura Mandingin dapat ditempuh sekitar 2 jam perjalanan, setelah melewati gerbang masuk Tahura, maka akan bisa menikmati jejeran pohon karet atau getah, nuansa dingin dan bunyi binatang seperti jangkrik akan memberikan suasana tersendiri.

Hanya membayar karcis masuk sebesar Rp. 5.000 sudah bisa menikmati keindahan Tahura serta main air dan membasi badan di air terjun dan kolam belanda
.
Puncak Tahura Saat Pagi hari


Kolam Belanda yang bisa berenang gratis di sana

Air terjun Mandiangin

Di Tahura Mandiangin juga terdapat warung, jadi jangan khawatir kalo kelaparan dan yang lupa membawa bekal.
Setiap minggu pasti ada saja yang ke tempat ini, dari organisasi kemahasiswaan yang melaksanakan kegiatan, atau orang-orang yang sekedar refreshing sampai yang hanya pacaran.

Karena banyak sekali yang bisa di nikmati di Tahura Mandiangin jadi Jangan Pergi Ke sini, karena bisa bikin Ketagihan. Saya pun sudah 3 kali ke tempat ini dan akan mungkin ke 4 dan seterusnya.
Selamat Liburan.

Ini sedikit timelipse di Puncak Tahura Mandiangin. :) 


Previous
Next Post »
2 Komentar
avatar

Pertanyaanku! Kalau ke sini dari Banjarmasin ada angkutan umum nggak? Ya misal naik bus sampai mana dan dilanjut naik ojek gitu?

Balas
avatar

Setau saya bisa menggunakan taksi menuju Tahura mas, cuman mungkin budgetnya agak gede, dan ga ada bus yang melewati daerah ini mas. Mungkin kalo mau lebih murah dari Bandara Syamsudin noor naik angkot ke Banjarbaru dan dari banjarbaru naik ojek ke Tahura mandiangin. Semoga membantu mas

Balas